Apakah Anda pernah mendengar kata “mental block”? Kata-kata mental block sudah mulai cukup familiar beberapa waktu ini. Umumnya kata mental block sering digunakan untuk merepresentasikan kondisi dimana pikiran menghambat kita untuk melakukan sesuatu sesuai keinginan kita. Apakah sebenarnya mental block itu?
Mental Block berasal dari 2 kata yaitu MENTAL dan BLOCK. Secara ringkas mental block adalah penekanan atau pengekangan terhadap memori atau pikiran dalam diri seseorang. Mental block bekerja sebagai sebuah hambatan psikologis yang ada dalam diri seseorang yang menghalangi untuk meraih apa yang diinginkan atau dibutuhkannya.
Hal ini bisa terjadi dikarenakan adanya suatu pengalaman hidup yang sangat traumatik, baik secara mental maupun fisik sehingga menghasilkan suatu perasaan dan pikiran yang tidak menyenangkan. Seperti yang saya sebutkan di artikel sebelumnya bahwa pikiran bawah sadar bekerja untuk melindungi kita. Adanya pengalaman yang tidak menyenangkan ini (sangat menyakitkan, menakutkan, dan lain sebagainya) membuat pikiran bawah sadar menangkap bahwa ini adalah hal atau pikiran atau memori yang berbahaya sehingga berusaha melindungi dengan berbagai cara.
Beberapa cara pikiran bawah sadar melindungi yaitu dengan membuat lupa akan suatu ingatan, takut untuk melakukan sesuatu yang tampaknya mudah, sabotase diri pada pekerjaan atau hubungan, dan lain-lain. Mental block dapat terjadi juga apabila secara sadar kita yang menginginkan suatu perasaan atau memori untuk dilupakan atau dipendam. Tujuan awal dari melindungi, menekan, atau melupakan ini sebenarnya mencegah agar perasaan atau memori yang menyakitkan atau menakutkan itu agar tidak terjadi lagi. Namun, karena terlalu lama terpendam dan sudah mengakar kuat, maka hal tersebut akhirnya sudah menjadi sebuah kepercayaan baru yang terkadang menjadi suatu hal yang sudah tidak masuk akal. Dan kepercayaan baru yang sudah tidak relevan ini pun akhirnya menghambat potensi seseorang dalam berkembang untuk bisa menjadi lebih besar lagi.
Selaras dengan hukum alam, segala sesuatu memiliki dua sisi koin seperti halnya juga dengan mental block. Walaupun memiliki dampak negatif, tetapi mental block juga memiliki dampak positif seperti menahan kita untuk melakukan hal-hal yang buruk atau negatif. Oleh karena itu, sangat lah baik jika kita mulai mengenal diri dan mental block yang dimiliki agar dapat membantu dalam perkembangan diri kita untuk menjadi lebih baik. Pergunakanlah sisi positifnya dan kendalikan sisi negatif dengan melepaskan memori negatif yang tersimpan melalui metode hipnoterapi.
Mulailah mengambil langkah pertama dan ciptakan perubahan besar dalam hidup Anda bersama Joy Hypnotherapy
Tetap terhubung bersama kami :
FB : Joy Hypnotherapy
IG : @joyhypnotherapy
Youtube : Joy Philabella
WA : +62 857-6385-9927
WEB : www.joyphilabella.com
Apartemen Green Palm Residence. Jl. Kresek Raya No. 88, Cengkareng, Duri Kosambi
Senin-Sabtu 09.00-21.00. Jadwal sesi by appointment
0857 6385 9927 (WA only)
support@joyphilabella.com
Senin-Sabtu 09.00-21.00. Jadwal sesi by appointment